Thursday, April 14, 2011

100 pulau dengan 100% Solar Cell




Kabar baru yang saya dapat dari media saat di warung kopi, saat membaca iklan PT. PLN (Persero) tentang target elektrifikasi 70% yakni dengan upaya membangun PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya) atau sel surya di 100 pulau terdepan dengan 100% tenaga surya di tahun 2011 merupakan target yang patut kita acungi jempol, mengapa baru sekarang? Mengapa tidak dari dulu pemerintah berpikiran seperti itu. Kalau kita menyimak lagi UUD 1945 pasal 33 (3) , bahwa "Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh Negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat". Energi surya sudah ada sejak penciptaan awal bumi dan isinya ini, teknologi sel surya sudah lebih dari 1 abad yang lalu dikenal sejak ditemukannya transistor. Walaupun demikian upaya PLN ini harus kita dukung sepenuhnya, toh berarti juga bahwa dengan upaya tersebut akan menciptakan lapangan kerja bagi tenaga ahli di bidang kelistrikan, terutama SMK dan sarjana teknik. Semoga upaya ini dapat tercapai dan kemakmuran rakyat dapat terwujud. Amin.

No comments:

Post a Comment